Woensdag 29 Mei 2013

Sidang Perdana Hercules, 700 Polisi Siaga


JAKARTA - Sebanyak 700 aparat kepolisian gabungan dari Polres Jakarta Barat dan Polda Metro Jaya, akan mengamankan sidang perdana Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB), Hercules Rozario Marshall, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, Kamis (30/5/2013).

"Total keseluruhan anggota gabungan sekitar 700 personil yang akan mengamankan sidang Hercules," kata Wakapolrestro Jakarta Barat, AKBP Widodo saat dihubungi.

Menurut Widodo, sidang pria asal Flores itu akan dimulai sekitar pukul 11.00 WIB. "Kami apel di Pengadilan Negeri Jakarta Barat mulai pukul 09.00 WIB. Sidang kemungkinan mulai pukul 11.00 WIB," lanjutnya.

Pengamanan sidang Hercules akan berlangsung sangat ketat. Pasalnya, kepolisian menganggap Hercules bukan preman biasa.

"Persidangan Hercules ini sudah setara dengan persidangan teroris sekelas Amrozi. Hercules itu preman besar, bukan preman kelas teri. Dia ini ikan paus," tutur Widodo.

"Potensi ricuh bisa saja terjadi. Anak buahnya dan lawannya pasti banyak yang datang," pungkasnya.
Hercules ditangkap jajaran Polres Jakarta Barat dan Resmob Polda Metro Jaya di Perumahan Kebon Jeruk Indah, Jalan Kompleks Kebon Jeruk Indah II, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat pada 8 Maret lalu. Dia diduga terlibat dalam aksi premanisme di Jakarta.

http://jakarta.okezone.com/read/2013/05/29/500/814727/sidang-perdana-hercules-700-polisi-siaga

0 komentar:

Plaas 'n opmerking